SEMARAK KARNAVAL DESA PARENGAN, SMK WAHAS MADURAN SPEKTAKULER

SEMARAK KARNAVAL DESA PARENGAN, SMK WAHAS MADURAN SPEKTAKULER

Suara eSeMKa–, Lamongan (19/08) SMK Wachid Hasjim Maduran mengikuti kegiatan Karnaval Desa Parengan. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Parengan setiap tahun dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia. Dewan guru, staf karyawan dan seluruh peserta didik SMK Wachid Hasjim Maduran kompak berdandan dan berkostum unik.

Di karnaval tahun ini, Dewan Guru dan Staf Karyawan berdandan meriah mengenakan kostum kaos Jersey Merah Putih yang didesain khusus untuk mengikuti kegiatan karnaval. Selain kaos jersey yang sesuai tema, Dewan Guru dan Staf Karyawan mengenakan asesoris topi dan stiker bendera Merah Putih & Garuda Pancasila.

“Alhamdulillah, semua kompak. Dewan Guru ndak mau kalah sama siswanya ini. Kostum semua kita siapkan sendiri, topi ini hasil kreativitas para Ibu Guru dan Karyawan, wes pokoknya meriah.” Ujar Pak M. A. Khoiri, selaku waka humas dan koordinator karnaval.

Di sisi lain, peserta didik berlomba-lomba menampilkan kreativitas masing-masing. Setiap kelas membuat kreasi kostum, asesoris, dan properti unik sesuai tema yang telah ditentukan dan disetujui oleh wali kelas.

Kreativitas setiap kelas selanjutnya dilombakan antarkelas, dan dinilai oleh dewan juri yang diambil dari unsur wakasek. Ada sebanyak 12 tema dan kreasi yang disuguhkan oleh peserta didik. Semua kompak bergaya bersama wali kelas masing-masing.

“Luar biasa, setiap tahun selalu spektakuler. Terima kasih untuk semua peserta didik dan wali kelas. Ini persiapannya tiada henti sejak awal Agustus. Bahkan, setiap hari Minggu anak-anak dari pagi hingga sore lembur persiapan karnaval. SMK Wachid Hasjim Maduran sangat luar biasa, bisa dan hebat.” Tutur Pak Wawan selaku wakasis.

Semoga setiap tahun SMK Wahas Maduran makin spektakuler, makin bisa dan makin hebat. (TimRed)

Dokumentasi Karnaval dapat disaksikan dalam video berikut! Jangan lupa subscribe Channel SMK Wahas Maduran!

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *